<body><script type="text/javascript"> function setAttributeOnload(object, attribute, val) { if(window.addEventListener) { window.addEventListener('load', function(){ object[attribute] = val; }, false); } else { window.attachEvent('onload', function(){ object[attribute] = val; }); } } </script> <div id="navbar-iframe-container"></div> <script type="text/javascript" src="https://apis.google.com/js/platform.js"></script> <script type="text/javascript"> gapi.load("gapi.iframes:gapi.iframes.style.bubble", function() { if (gapi.iframes && gapi.iframes.getContext) { gapi.iframes.getContext().openChild({ url: 'https://www.blogger.com/navbar.g?targetBlogID\x3d14240855\x26blogName\x3dRoti+Kehidupan\x26publishMode\x3dPUBLISH_MODE_BLOGSPOT\x26navbarType\x3dBLUE\x26layoutType\x3dCLASSIC\x26searchRoot\x3dhttps://rotikehidupan.blogspot.com/search\x26blogLocale\x3den_US\x26v\x3d2\x26homepageUrl\x3dhttp://rotikehidupan.blogspot.com/\x26vt\x3d7614777923663700016', where: document.getElementById("navbar-iframe-container"), id: "navbar-iframe" }); } }); </script>
Tuhan adalah gembalaku, takkan kekurangan aku. Ia membaringkan aku di padang yang berumput hijau, Ia membimbingku ke air yang tenang....

Other Blogs

  • My Blog
  • My Pictures
  • My Recipes
  • My Bread of Life

Previous Posts


Archives




Blogwise - blog directory

Blogarama - The Blog Directory

Roti Kehidupan

Wednesday, July 20, 2005
Kesaksian Kelvin, mantan pecandu narkoba
Pada hari Minggu kemarin, tepatnya tanggal 17 July 2005, di gereja tempat saya beribadah mendapatkan berkat persembahan pujian dan kesaksian dari Kelvin dari Cina.

Saya sangat terharu mendengar kesaksian hidupnya. Beliau telah dibebaskan oleh Tuhan Yesus dari jeratan narkoba yang telah merusak hidupnya selama lebih dari 20 tahun.

Kevin berasal dari keluarga hancur. Ayahnya adalah pecandu narkoba dan tidak mempunyai pekerjaan tetap. Ibunya meninggalkan dia pada waktu ia berusia 9 bulan karena tidak tahan dengan keadaan suaminya. Karena itu Kevin dibesarkan oleh neneknya.

Pertama kali Kevin mencoba narkoba pada usia 11 tahun. Ia mencoba narkoba karena sering melihat ayahnya dan teman temannya menggunakan narkoba, dan hal itu membuat dia penasaran.
Tetapi ia tidak menyangka bahwa sekali dia mencoba, kehidupannya langsung menjadi hancur total.

Selama 20 tahun lebih di terjerat narkoba dan selama itu juga ia telah masuk penjara 10 kali. Badannya penuh dengan tatoo.

Ia merasa hidup ini sudah tidak ada artinya, karena ia tidak mempunyai tujuan hidup.

Tetapi pada suatu hari, sewaktu dia berada di penjara, seorang pendeta mengatakan kepadanya bahwa, Tuhan Yesus mencintai dan mengasihi dia...dan dia sangat terkejut karena ternyata masih ada yang mencintai dia di dunia ini.
Mulai saat itu dia mempelajari Firman Tuhan, dan semakin ia mempelajari semakin ia tahu bahwa sebenarnya hidupnya itu tidaklah sia sia, dia masih mempunyai tujuan hidup yaitu melayani Tuhan.

Ia berubah total menjadi manusia baru yang hidup sesuai dengan Firman Tuhan. Hal itu membuat neneknya yang tadinya menyembah berhala juga menerima Tuhan Yesus.

Saat ini Kelvin melayani Tuhan melalui pujian dan ia telah membuat beberapa album selain itu juga aktif dalam organisasi rehabilitasi narkoba yaitu Breakthrough Mission.

Saya sungguh terharu karena Tuhan Yesus itu tidak pernah meninggalkan kita, tetapi kitalah yang kadang bahkan selalu meninggalkan Dia.
Tuhan selalu mau menerima kita seberapapun dalamnya dosa kita, asalkan kita mau bertobat dan berjalan di dalam FirmanNya.

Doa:
Terima Kasih Tuhan Yesus untuk pengampunanMu terhadap setiap dosa yang kami lalukan. Ajarlah kami supaya kami bisa selalu berjalan sesuai dengan jalanMu.
Ingatkanlah kami jika kami mulai keluar dari jalurMu. Biarlah RohMu selalu menyertai , menguatkan dan memenuhi kami. Amin

Post a Comment